Makanan-Makanan Yang Dapat Bangkitkan Gairah Bercinta

Berita Terkini Terbaru - Makanan-Makanan Yang Dapat Bangkitkan Gairah Bercinta - Berita hot hari iniMakanan-Makanan Yang Dapat Bangkitkan Gairah Bercinta - SALAH satu alasan wanita sering mengalami penurunan libido atau gairah bercinta ialah karena stres dan kurang tidur. Namun, ada cara yang bisa Anda lakukan untuk mengembalikan libido Anda, sehingga kehidupan seksual Anda bisa lebih baik.

Mengalami penurunan libido tentu akan membuat Anda dan pasangan menjadi kesulitan untuk berhubungan seksual. Bagaimana mungkin Anda bisa menikmati setiap kegiatan seksual apabila tidak ada gairah yang muncul untuk melakukannya. Ada banyak tip yang dapat digunakan untuk mengembalikan libido para wanita yang mengalami masalah. Berikut ini beberapa tip makanan yang bisa meningkatkan libido wanita seperti yang dilansir Quickeasyfit.

Herbal dan rempah-rempah

Rempah-rempah dikenal karena potensi mereka untuk meningkatkan aliran darah dan merangsang sistem, membuat tubuh lebih aktif dengan meningkatkan metabolisme. Apa yang kebanyakan orang tidak tahu adalah bahwa rempah-rempah juga penguat libido yang sangat baik untuk orang yang mencari kesenangan lebih di tempat tidur. Cabai mentah dan rempah-rempah seperti kunyit dan kemangi bisa merangsang sirkulasi darah dan meningkatkan gairah seksual dan kesuburan. Teh hijau mengandung L-theanine ekstrak yang mengurangi tekanan pada otak pada malam hari, membuatnya merasa santai dan siap untuk bercinta.

Makan seafood

Makan seafood seperti tiram dapat melakukan keajaiban bagi libido Anda. Tiram telah dianggap sebagai afrodisiak kuno dengan sumber seng yang tinggi. Ikan lain seperti Salmon dan Halibut juga bermanfaat bagi kelangsungan libido pada wanita. Seafood juga mengandung tingkat tinggi asam amino omega-3 yang penting untuk menjaga manfaat kesehatan seksual.

Cokelat

Dark chocolate diketahui mengandung antioksidan afrodisiak yang membuat racun darah menurun. Hal ini juga membantu endorphin tetap tinggi, yang membuat Anda menmginginkan kesenangan fisik dan gairah yang meningkat. Cokelat juga meningkatkan bahan kimia tubuh seperti serotonin yang menenangkan pikiran Anda dan membuat Anda bahagia.

Mungkin Ini Yang Anda Cari

loading...

Related Posts

Comments