Pertandingan Euro 2012 : Polandia vs Rusia 1-1

Jalan dan Hasil Pertandingan Euro 2012 : Polandia vs Rusia 1-1
Berita hasil uero terbaru

Gol Jakub B?aszczykowski berhasil memperpanjang nafas Polandia di Euro 2012 seusai Polandia bermain imbang 1-1 dengan Rusia dalam lanjutan penyisihan grup A di National Stadium, Warsawa, Rabu (13/6/2012) dini hari WIB.

Gol Rusia dicetak oleh playmaker Alan Dzagoev pada menit 37 setelah memanfaatkan umpan tendangan bebas Andrei Arshavin.

Kedua tim bermain terbuka dan bertukar serangan sejak menit awal. Baik Polandia maupun Rusia mengandalkan umpan-umpan pendek dalam membangun serangan.

Bermain di hadapan publik sendiri membuat skuat asuhan Franciszek Smuda bermain dengan percaya diri. Polandia bermain menyerang melalui sayap. Pada menit 7, sebuah tandukan Robert Lewandowski memanfaatkan tendangan bebas Obraniak berhasil diamankan oleh kiper Malafeev dan hanya menghasilkan tendangan penjuru.

Polandia sempat meraih asa ketika kerjasama satu-dua menghasilkan gol yang dicetak oleh Polanski pada menit 18 namun, gol itu dianulir karena Polanski sudah berada dalam posisi offside.

Tuan rumah praktis banyak menekan melalui sektor kiri pertahanan Rusia. B?aszczykowski, cs sepertinya melihat celah karena bek Yuri Zhirkov kerap terlambat turun setelah naik membantu serangan.

Lini depan Polandia yang hanya mengandalkan Robert Lewandowski tampak tumpul. Pemain Borussia Dortmund 23 tahun itu kerap kebingungan karena kurang mendapat bantuan dari lini tengah.

Rusia pun tidak gentar meladeni permainan Polandia. Pasukan Beruang Merah kerap melakukan tusukan-tusukan melalui umpan-umpan terobosan. Namun, lini pertahanan Polandia yang mendapat bantuan dari 3 gelandang bertahan belum mampu ditembus Rusia. Imbasnya, skuat asuhan Dick Advocaat itu kerap melepaskan umpan-umpan silang menusuk sebagai variasi serangan melalui Andrei Arshavin dan Alan Dzagoev yang bergantian menjadi kreator serangan.

Serangan bertubi-tubi Rusia akhirnya membuahkan hasil. Lagi-lagi Alan Dzagoev menunjukkan kebintangannya melalui sundulan menyambut umpan tendangan bebas Andrei Arshavin dari sisi kanan pertahanan Polandia. Golnya pada menit 37 itu sekaligus menempatkan gelandang serang 21 tahun itu memimpin perolehan gol turnamen dengan 3 gol.

Hingga turun minum, Rusia mendominasi jalannya pertandingan dan gencar melancarkan serangan. Polandia praktis hanya mengandalkan serangan balik dan tidak adanya tandem bagi Lewandowski ditambah kokohnya lini belakang Rusia membuat Polandia tidak sanggup menghadirkan ancaman berarti ke pertahanan Rusia.

Memasuki babak ke-dua, Polandia langsung tancap gas melakukan serangan ke pertahanan Rusia. Seolah tidak ingin dibuat malu di hadapan publik sendiri, Polandia gencar melakukan serangan. Namun, lini pertahanan Rusia yang sigap selalu berhasil menahan laju serangan Polandia.

Polandia akhirnya berhasil memecah kebuntuan setelah sebuah akselerasi kapten B?aszczykowski dari sisi kiri pertahanan Rusia diakhiri dengan sepakan keras yang menghujam jala gawang Rusia. Gol itu pun layak disebut gol terbaik di Euro 2012. Gol gelandang serang Borussia Dortmund pada menit 57 itu disambut meriah punggawa-punggawa Polandia dan ribuan suporter yang memadati National Stadion. Bak pahlawan, pemain yang akrab disapa Kuba itu dikerubuti pemain-pemain Polandia di sudut kanan lapangan Rusia.

Kebobolan lantas tidak membuat pemain Rusia kelabakan. Tim Beruang Merah tetap tenang dan tidak terburu-buru dalam melancarkan serangan. Arshavin, cs praktis menguasai lini tengah dan membuat pasukan Polandia turun bertahan.

Rusia pun memilih bermain aman dengan mengendurkan serangan ke pertahanan Polandia dan tetap mengontrol alur bola di seputaran lini tengah Polandia. Polandia praktis menerapkan strategi serangan balik untuk mengantisipasi dominasi Rusia.

Pertahanan Rusia yang begitu disiplin membuat serangan Polandia bertumpu melalui sepakan-sepakan dari luar kotak penalti. Sayang, sepakan-sepakan tersebut banyak yang tidak menemui sasaran.

Hingga peluit berakhir, skor imbang 1-1 tetap terjaga. Berkat hasil imbang ini, Rusia kokoh di puncak klasemen grup A dengan koleksi 4 angka, sedangkan Polandia belum aman karena duduk di peringkat 3 dengan 2 angka. Peringkat ke-dua dikuasai Ceko, sedangkan Yunani menghuni dasar klasemen dengan perolehan 1 angka.

Polandia masih berpeluang lolos jika mampu menang atas Ceko sementara Yunani kalah dari Rusia. Jika Polandia bermain imbang dengan Ceko, sedangkan Yunani juga bermain imbang atau kalah dari Rusia, Polandia lolos.

Susunan pemain Polandia vs Rusia

Rusia: Malafeev, Anyukov, Ignashevich, Zhirkov, Berezutski, Shirokov, Denisov, Zyryanov, Dzagoev/Izmailov (79'), Arshavin, Kerzhakov/Pavlyuchenko (70')

Polandia : Tyton', Boenisch, Wasilewski, Perquis, Piszczek, Dudka/Mierzejewski (73'), Polanski, Obraniak/Broz.ek (90'), Murawski, B?aszczykowski, Lewandowski

Mungkin Ini Yang Anda Cari

loading...

Related Posts

Comments