Hasil Indonesian Idol 2012 Tanggal 9 Juni 2012 - Hasil indonesian Idol 2012 pada hari Sabtu (9 Juni 2012) yang harus tereliminasi dari ajang Indonesia Idol adalah Febri.
Febri idol yang menyanyikan lagu "Dibalik Awan" yang dipopulerkan oleh Peterpen, serta lagu "Without You" yang dipopulerkan oleh U2 tidak mampu mendongkrak dirinya sebagai peraih SMS terbanyak, sehingga antara Febri dan Yodha akhirnya harus duduk dibangku peraih SMS terendah.
Keberuntungan masih memihak Yodha. Ketika para juri memprediksikan bahwa dirinya akan tereliminasi di ajang 5 besar Indonesian Idol, ternyata hasil voting SMS menjawab lain.
Yodha masih mampu bertahan hingga masuk babak 4 besar, dan tetap akan bersaing dengan Regina, Sean dan Dion di minggu yang akan datang.
Pada ajang Indonesian Idol minggu ini, fakta menarik juga terjawab, dimana bila minggu kemarin Sean sempat tereliminasi karena kurang mendapatkan voting SMS dan kemudian akhirnya diselamatkan oleh para Juri, maka keberanian juri untuk menyelamatkannya terjawab sudah.
Minggu ini Sean tampil jauh lebih baik, dan hasil voting SMS yang didapatkannya juga berbanding lurus dengan kualitas suaranya. Sean tampil lolos meyakinkan tanpa harus berada dibangku peraing SMS terendah.
Mungkin Ini Yang Anda Cari
Related Posts
- Video Sik Asik versi Dion Indonesian Idol 2012
- 12 Besar Kontestan Indonesian Idol 2012
- Dera Idol Yang Tereliminasi di Indonesian Idol 18 Mei 2012 Tadi Malam Spektakuler Show 6
- Sandy Yang Tereliminasi di Indonesian Idol 11 Mei 2012 Spektakuler Show
- Video Regina Ivanova - Someone Like di You Indonesian Idol 2012
- Video lagu Neng Neng Nong Neng Ku Ingin Lama Pacaran Disini - Ahmad Dhani and TRIAD | Lagu Indonesian Idol 2012
Comments