Indonesia vs Bahrain

Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di putaran tiga Pra Piala Dunia (PPD) 2014 zona Asia dengan melawan Bahrain, Selasa (6/9/2011). Tiket pertandingan pun kini siap disebar panitia untuk laga yang akan dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Foto Pemain Timnas Indonesia
Foto Pemain Timnas Indonesia


Dirilis dari postingan twitter @RajaKarcis.com, Sabtu (3/9/2011), penjualan tiket mulai dilakukan pada Minggu (4/9/2011) besok. Bagi para fans Garuda yang ingin mendapatkan tiket akan dilayani mulai pukul 10.00-17.00 WIB, di outlet rajakarcis, Manggarai.

Sementara untuk pembelian tiket secara langsung, yakni di loket-loket di Stadion Utama Gelora Bung Karno akan mulai dibuka pada hari Senin, atau sehari sebelum laga.

Untuk harga tiket, yang termurah atau Kategori III dibanderol Rp50 ribu. Sementara tiket termahal atau VVIP dipatok Rp500 ribu. Setiap pembeli maksimal hanya bisa membeli empat buah tiket, guna mengantisipasi tiket diborong calo.

Seperti biasa, sebagai syarat untuk mendapatkan tiket, para pembeli wajib membawa kartu identitas diri, KTP dan tentunya uang cash. Untuk pembelian tiket besok, pembeli akan terlebih dahulu menerima voucher untuk kembali ditukarkan dengan tiket asli pada Selasa, atau hari H pertandingan.

Berikut daftar tiker Indonesia vs Bahrain:

VVIP : Rp500 ribu
VIP Barat : Rp250 ribu
VIP Timur : Rp150 ribu
Kategori I : Rp100 ribu
Kategori II : Rp75 ribu
Kategori III : Rp 50 ribu

Boaz Siap Lawan Bahrain

Setelah sempat absen di dua laga uji coba (lawan Palestina & Yordania) dan Iran di laga perdana karena alasan keluarga, Boaz dipastikan tampil lawan Bahrain pada laga kedua putaran 3 kualifikasi Pra Piala Dunia 2014, Selasa (6/9/2011).

Menurut penuturan Sekjen PSSI, Tri Goestoro, Boaz sudah tiba di Jakarta, Sabtu malam kemarin, bersama keluarganya. Striker Persipura Jayapura ini akan ikut dalam latihan timnas yang dijadwalkan, Senin, besok. Anggota skuad Garuda sendiri baru akan tiba di tanah air, malam ini.

"Boaz sudah tiba di Jakarta, dan siap tampil lawan Bahrain. Saat ini, dia menginap di satu hotel di Jakarta dan akan brgabung dengan tim, besok," kata Tri di ruang kerja Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin, Minggu (4/9/2011).

Kehadiran Boaz dalam skuad Indonesia tentunya diharapkan dapat membantu skuad Garuda meraih kemenangan atas Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Diketahui, Indonesia membutuhkan kemenangan untuk bisa menjaga peluang lolos ke Piala Dunia 2014, Brasil.

Saat ini, Indonesia masih tercecer di dasar klasemen Grup E, setelah menelan kekalahan 0-3 dari Iran di Teheran, 2 September kemarin.

bola.okezone.com

Mungkin Ini Yang Anda Cari

loading...

Related Posts

Comments